Depot Bu Rudy berawal dari seorang ibu rumah tangga yang berjualan nasi bungkus. Singkat cerita, berkat kegigihannya di tahun 1995 ia berhasil mendirikan restoran sekaligus tempat oleh-oleh. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Menu makanan yang dihadirkan merujuk pada masakan rumahan khas Jawa Timur. Tampak dari deretan camilannya yang didominasi gorengan seperti ote-ote hingga pisang madu. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Sejak dahulu hingga sekarang, resep yang disajikan tak pernah berubah. Pemiliknya, Bu Rudy, bahkan masih memantau langsung operasional restoran miliknya sendiri. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Menu wajib yang tak boleh dilewatkan adalah nasi campur dengan udang goreng. Hidangan tersebut menjadi cikal bakal bisnis kuliner Bu Rudy yang dahulu hanya menjajakan nasi bungkus. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Namun memesan nasi campurnya yang komplet juga layak dicoba. Menu ini cocok untuk pengunjung yang ingin makan dengan lauk lebih banyak dan lengkap. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Bagian yang spesial dari tempat makan ini terletak pada sambalnya. Sambal bawang buatan Bu Rudy yang tersohor bisa dinikmati sepuasnya sebagai pelengkap makanan. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Butuh camilan ringan? Jangan khawatir ada tahu walik yang tak kalah enak. Bagian luarnya renyah dengan isian cincangan daging ayam yang padat. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Menikmati makanan khas Jawa Timur rasanya belum lengkap tanpa penyetan. Ada menu tahu dan tempe penyet sederhana yang juga dipesan cocok untuk menambah rasa pedas menyengat saat makan di sini. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Setelah makan, ada pilihan racikan minuman yang juga menyegarkan. Baik minuman yang manis legit hingga racikan lain yang bisa dipesan sesuai selera. Foto: detikcom/Diah Afrilian
Setelah makan, ada pilihan racikan minuman yang juga menyegarkan. Baik minuman yang manis legit hingga racikan lain yang bisa dipesan sesuai selera. Foto: detikcom/Diah Afrilian