Di Barcelona, Spanyol, ada pasar La Boqueria yang ikonik sejak 1840. Aneka seafood segar, buah dan sayur musiman, hingga makanan tradisional Spanyol tersedia di sini. Foto: MSN
Sudah menjadi ikon Tokyo, Jepang, inilah pasar Tsukiji yang menawarkan aneka seafood dan sushi segar. Ada juga peralatan masak khusus yang ditawarkan. Foto: MSN
Jalan-jalan ke London, Inggris, jangan lupa mampir ke Borough Market yang sudah berdiri selama lebih dari 1.000 tahun. Aneka makanan tradisional Inggris dan menu internasional bisa dicicipi. Foto: MSN
Pike Place Market berlokasi di Seattle, Amerika Serikat. Pasar ini terkenal menjual bahan-bahan makanan segar, ikan, dan barang kerajinan lokal. Foto: MSN
Mau cicip makanan khas dan merayakan budaya Mediterania Prancis? Mampirlah ke Marche Provencal di Antibes. Kamu bisa cicip zaitun dan keju terenak di sini. Foto: MSN
Kalau ini pasar Mercado Municipal di Sao Paulo, Brazil. Menempati bangunan bersejarah sejak 1933. Ada banyak camilan manis dan buah eksotis di pasar ini. Foto: MSN
Sedang di Bangkok? Coba mampir ke pasar Or Tor Kok. Pasar ini dikenal sebagai yang terbersih dan modern di dunia. Banyak bahan makanan segar di sini. Foto: MSN
Mau ke pasar ikonik di Budapest, Hungaria? Kamu wajib mampir ke Central Market Hall. Paprika, sosis, hingga wine tersedia di sini. Foto: MSN
Queen Victoria Market merupakan pasar legendaris di Melbourne, Australia. Sudah ada sejak tahun 1870, di pasar ini tersedia keju lokal hingga roti artisan. Foto: MSN
Kalau ini Rotterdam Markthal di Belanda. Aristektur modernnya banyak dipuji indah karena menggabungkan konsep pasar makanan dengan ruang hunian dalam bangunan bentuk tapal kuda. Foto: MSN