Guasacaca merupakan guacamole versi Venezuela yang segar. Terbuat dari alpukat, daun ketumbar, peterseli, paprika, bawang bombai, cuka, minyak, dan garam. Biasanya dinikmati untuk sajian daging sapi, ayam, maupun sosis. Foto: Getty Images/iStockphoto
Hidangan berbahan alpukat satu ini sangatlah populer, yaitu guacamole. Saus khas Meksiko ini konon sudah ada sejak zaman kekaisaran Aztec pada 1500-an. Foto: Getty Images/iStockphoto
Sopa de aguacate juga hidangan yang berasal dari Meksiko dan populer di seluruh Amerika Latin. Berupa sup alpukat yang dicampurkan dengan kaldu ayam cabai chipotle, dan potongan tortilla goreng. Foto: Getty Images/iStockphoto
Tuna tartar juga merupakan hidangan yang populer di Los Angeles, Amerika Serikat. Berupa campuran tuna mentah, alpukat, kuning telur, daun bawang, tarragon, mustard, minyak zaitun, air lemon, garam, dan merica. Hidangan ini ditemukan oleh chef Shigefumi Tachibe di Chaya Brasserie pada 1984. Foto: Getty Images/iStockphoto
Hidangan alpukat lain dari Venezuela adalah arepa reina pepiada. Berupa sandwich dari roti pipih yang diisi campuran alpukat, daging ayam suwir, jeruk nipis, ketumbar, mayones, dan kacang polong. Foto: Getty Images/iStockphoto
Sushi diketahui berasal dari Jepang, tetapi ada kreasi sushi khas Amerika Serikat. Salah satunya adalah rainbow roll, sushi yang diberi topping irisan alpukat di atas salmon, tuna, atau seafood lainnya. Alpukat juga kerap menjadi isian California sushi. Foto: Getty Images/iStockphoto
Berbeda dengan negara lainnya, alpukat di Indonesia disajikan manis. Alpukat kerap dijadikan jus, campuran kopi, hingga es teler. Sajian es teler disebut yang paling populer dari Indonesia. Foto: Getty Images/iStockphoto
Cemita merupakan kreasi sandwich asal Meksiko. Mirip sajian burger, karena menggunakan roti bun topping wijen. Isinya berupa keju parut, irisan alpukat, acar jalapeño, papalo, dan potongan daging seperti babi, sapi, atau ayam yang dibalut tepung renyah. Foto: Getty Images/iStockphoto
Avocado toast atau roti panggang alpukat menjadi kreasi hidangan alpukat yang populer di dunia. Populer di Amerika Serikat dan Australia. Roti panggang diberi topping irisan alpukat bersama potongan tomat, telur, dan lainnya. Foto: Getty Images/iStockphoto
Palta reina juga termasuk hidangan Chili berbahan dasar alpukat yang populer di dunia. Berupa salad dari alpukat utuh dengan campuran dada ayam, mayones, bawang putih, mustard, bawang bombai, herbs, dan cabai rawit. Foto: Getty Images/iStockphoto