Liputan6.com, Bontang Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni, meminta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) melakukan pembinaan terhadap siswa laki-laki yang dinilai bergaya gemulai. Menurutnya, fenomena tersebut mulai dinormalisasi dalam berbagai kegiatan publik.
Dalam sebuah kegiatan resmi, Neni menyampaikan keprihatinannya terhadap apa yang ia sebut sebagai potensi “krisis identitas” pada remaja. Ia menilai masyarakat terlalu mudah memberikan ruang dan sorotan bagi penampilan yang menurutnya tidak mencerminkan karakter sesuai jenis kelamin.
“Contohnya pas lomba Duta Genre kemarin, rata-rata yang tampil laki-laki itu bergaya gemulai. Khawatirnya terjadi krisis identitas,” ujarnya.
Neni juga meminta sekolah untuk melakukan pendataan dan pembinaan intensif. “Tolong siswa yang gemulai ini didata dulu. Karena ini kayak virus, bisa menular, ikut-ikutan. Jangan dinormalisasi,” katanya.
Dengan latar belakang profesinya sebagai dokter, Neni menilai perilaku tersebut dapat berkaitan dengan faktor psikologis, seperti relasi buruk dengan figur orang tua, trauma masa kecil, atau paparan konten negatif.
“Banyak tokoh yang memiliki perilaku menyimpang justru mendapat tempat dan dinormalisasi. Ini memberi validasi kepada mereka yang serupa. Ini tidak pantas dinormalisasikan,” ujarnya.
Neni menambahkan, tantangan globalisasi membuat karakter remaja perlu dibentengi nilai moral, apalagi Bontang memiliki tingkat literasi dan penggunaan internet yang tinggi di Kalimantan Timur.
Menanggapi instruksi tersebut, Kepala Disdikbud Bontang, Abdu Safa Muha, mengatakan pihaknya akan berkoordinasi dengan sejumlah instansi sebelum mengambil langkah tindak lanjut. “Kami sudah koordinasikan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, Satpol PP, psikologi, dan Kementerian Agama untuk membahas ini,” ujarnya.
Ia menegaskan seluruh pihak harus bersinergi agar penanganan tidak keliru dan tetap sensitif terhadap hak anak. “Semua pihak ini punya hubungannya dengan ini, apalagi melibatkan anak-anak remaja,” kata Abdu.

1 week ago
11
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5420212/original/040341700_1763730121-1000264090.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5420195/original/014631700_1763728499-1000776669.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5420153/original/094564800_1763726338-167693.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5420177/original/081737900_1763727608-Pembunuh_guru_di_OKU_ditangkap.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5412297/original/077769300_1763079585-Aktifitas_Gunung_Merapi_Yogyakarta.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419944/original/062122100_1763716159-Patung_Soekarno.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419938/original/067044100_1763715861-Raja_Keraton_Surakarta_PB_XIV_Purboyo.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419917/original/080788600_1763714360-Polisi_olah_TKP_di_hostel_tempat_WNA_China_ditemukan_meninggal_dunia.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419878/original/095343700_1763712909-ketua-dpd-demokrat-ntb-jadi-tersangka-gratifikasi.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419846/original/094430100_1763711806-Jembatan_Gladak_Perak.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419832/original/086223100_1763711243-Penemuan_Rafflesia_Hasseltii.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419605/original/097161200_1763703821-image__1_.png)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419505/original/090127600_1763699019-Wanita_di_NTT_bunuh_bayi_pakai_bantal.png)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419412/original/083789600_1763694668-Screenshot_2025-11-21_100709.png)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419291/original/051773200_1763682506-IMG-20251121-WA0012.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419290/original/034527900_1763678882-1000666977.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419160/original/092736300_1763641132-WhatsApp_Image_2025-11-20_at_18.31.02.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419214/original/050552800_1763645505-1000774629.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419208/original/055248000_1763645173-IMG20251120_195742.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5419206/original/075244300_1763644540-594eeec4-ed5d-42c8-af0c-b0cc4acd4fe2.jpeg)





























