Jakarta -
Cabai hijau jadi salah satu bumbu masak tradisional populer. Di balik rasa pedasnya yang menyegarkan, makan cabai hijau ternyata mengandung beragam manfaat!
Cabai hijau mungkin kurang populer dibanding cabai merah yang pedasnya lebih kuat. Namun penggunaannya dalam masakan tradisional juga banyak, seperti jadi olesan ayam penyet hingga digigit ketika makan gorengan.
Cabai hijau punya profil pedas yang lebih lembut dibanding cabai merah. Jejak pedasnya menyegarkan dan khas, tidak dimiliki oleh cabai merah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di balik keistimewaan rasa cabai hijau, konsumsi dan penggunaaan jenis cabai ini ternyata bagus untuk kecantikan kulit. Berikut manfaatnya:
1. Mencerahkan kulit
Makan cabai hijau bisa membantu mencerahkan kulit. Foto: Getty Images/Nattakorn Maneerat
Cabai hijau kaya akan vitamin C, antioksidan andalan yang membantu produksi kolagen dan memperbaiki warna kulit. Kandungan ini berperan penting dalam mengurangi noda hitam, meratakan warna kulit, dan membuat kulit tampak cerah alami.
Untuk mendapatkan manfaat tersebut, campurkan ekstrak cabai hijau dengan madu sebagai masker wajah alami. Atau, cukup konsumsi dalam masakanmu sehari-hari untuk hasil dari dalam.
2. Lawan jerawat
Kandungan dalam cabai hijau juga bisa membantu melawan jerawat. Foto: iStock
Cabai hijau punya kemampuan melawan bakteri penyebab jerawat. Kandungan antibakteri dan antiinflamasinya bekerja mengurangi peradangan dan mengontrol minyak berlebih yang jadi biang kerok jerawat.
Anda bisa menggunakan minyak atau pasta cabai hijau sebagai spot treatment. Pastikan mencampurnya dengan minyak kelapa agar tidak mengiritasi kulit.
3. Bikin kulit kencang
Vitamin C di dalam cabai juga bisa bantu membuat kulit kencang. Foto: iStock
Vitamin C dalam cabai hijau tak hanya mencerahkan, tapi juga mendukung pembentukan kolagen. Artinya, kulit akan terasa lebih kencang dan garis halus pun tampak samar.
Anda cukup memasukkan cabai hijau ke dalam menu harian, atau coba oleskan minyak cabai hijau sebagai perawatan kulit agar tetap elastis.
4. Kurangi kemerahan kulit
Cabaii hijau juga bisa mengurangi kemerahan. Foto: Getty Images/iStockphoto/bhofack2
Kandungan capsaicin dalam cabai hijau bersifat antiinflamasi, sangat bermanfaat untuk menenangkan kulit yang kemerahan atau iritasi. Cocok untuk Anda yang memiliki kulit sensitif atau sedang mengalami flare-up.
Campurkan jus cabai hijau dengan gel lidah buaya untuk masker pendingin kulit. Jangan lupa tes dulu di area kecil sebelum dipakai di seluruh wajah.
5. Kulit glowing
Capsaicin juga membantu memperlancar aliran darah ke permukaan kulit. Ini membuat kulit tampak lebih segar, cerah, dan sehat berkilau.
Selain dikonsumsi, Anda bisa menggunakan serum yang mengandung capsaicin dan memijatnya lembut ke kulit untuk efek glowing alami.
Ingat, meski manfaatnya besar, cabai hijau tetap punya 'tendangan' pedas yang bisa memicu iritasi jika digunakan sembarangan. Selalu lakukan patch test dan hindari area sensitif seperti mata.
Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul "Manfaat Cabai Hijau, Ternyata Bisa Bikin Kulit Glowing"
(aqr/adr)