Intip Spesifikasi dan Harga Honda Civic RS per April 2025

23 hours ago 11

Jakarta -

Honda Prospect Motor (HPM) telah menghadirkan All New Honda Civic RS di Tanah Air pada 2021 silam. Sedan sporty ini mengusung mesin mumpuni dan segudang fitur canggih. Berapa harganya per April 2025?

Meski dikenal sebagai salah satu model legendaris Honda, tetapi HPM hanya memasukkan satu jenis All New Civic ke Indonesia, yakni trim RS. Sebagai sebuah 'RS', All New Honda Civic hadir dengan aura yang serba sporty dan gagah.

Ingin tahu berapa harga Honda Civic RS terbaru? Lalu seperti apa spesifikasi sedan sporty tersebut? Simak ulasan singkatnya dalam artikel ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Harga Honda Civic RS April 2025

Mengutip laman resmi Honda Indonesia, harga Honda Civic RS per April 2025 dipatok sebesar Rp 626.300.000. Harga tersebut merupakan On The Road (OTR) Jakarta dan kepemilikan mobil pertama.

Honda Civic RS hadir dalam empat pilihan warna di Tanah Air, yakni Ignite Red Metallic, Meteoroid Gray Metallic, Crystal Black Pearl, dan Platinum White Pearl.

Tampilan Luar Honda Civic RS

Secara umum, All New Honda Civic RS punya tampilan sangat berbeda dari generasi sebelumnya. Bagian grille-nya tidak terlalu besar dan diapit oleh dua buah lampu LED yang desainnya menyempit.

Honda All New Civic RSFoto: Muhammad Hafizh Gemilang

Dari sisi samping, Honda Civic RS terlihat lebih dinamis dan sporty. Adanya tarikan garis tegas di bagian samping, side skirt, dan penggunaan velg alloy berukuran 17 inci menjadi nilai tambah yang membuat sedan ini nampak keren.

Dimensi panjang dari All New Civic RS ini adalah 4.676 mm, lebarnya 1.802 mm, dan tingginya masih sama dengan model yang lama, yaitu di 1.415 mm.

Melihat sisi belakangnya, Honda menyematkan spoiler berwarna hitam yang ukurannya tergolong sedang. Honda Civic RS mengusung model knalpot dua buah yang menguatkan kesan sporty.

Interior Honda Civic RS

Masuk ke dalam kabinnya, All New Honda Civic RS mengusung aura canggih dan modern. Terdapat layar 10,2" Interactive TFT Meter Cluster yang menampilkan animasi menarik.

Honda All New Civic RSFoto: Muhammad Hafizh Gemilang

Honda menyematkan layar entertainment sentuh yang terintegrasi dengan mobil. Fitur-fitur kekinian tentu sudah ada di layar entertainment ini, seperti Android Auto hingga Apple CarPlay.

Punya wheelbase yang lebih panjang dari model sebelumnya memberi nilai plus bagi Honda Civic RS. Ruang kabin belakang terasa lebih luas, meski punya ruang kepala yang tidak terlalu lega.

Di belakang, Honda menyematkan kisi AC tambahan agar penumpang belakang tidak khawatir kegerahan. Selain itu, ada juga port pengecasan berjumlah dua buah yang diletakkan persis di bawah kisi AC-nya.

Spesifikasi Mesin Honda Civic RS

Membahas soal mesinnya, All New Honda Civic RS mengusung mesin 1.5 liter DOHC VTEC Turbo dengan sentuhan baru. Tenaga maksimalnya mencapai 178 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimal 240 Nm pada 4.500 rpm.

Honda menghadirkan fitur mode berkendara pada Civic RS ini. Tersedia fitur SPORT Mode untuk pengaturan performa yang lebih agresif dan didukung fitur Paddle Shift untuk kendali perpindahan transmisi yang lebih sporty. Selain itu, ada juga ECON Mode untuk pengaturan karakter berkendara yang lebih hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

Fitur Canggih di Honda Civic RS

Dari segi fiturnya, Honda menyematkan teknologi Walk-Away Auto Lock pada All New Honda Civic RS. Teknologi ini dapat membantu pengendara lebih mudah mengontrol dan terkoneksi dengan mobil. Fitur itu akan mengunci pintu secara otomatis ketika pengendara berjalan sejauh minimal 1,5 meter dari kendaraan.

Terdapat juga fitur Rear Seat Reminder yang memberikan informasi pada panel instrumen bahwa terdapat objek yang tertinggal di bagian belakang kabin apabila sebelumnya pengendara telah membuka pintu belakang.

Kemudian, Honda Civic RS juga mengusung fitur Smart Key Card sebagai alternatif pengganti remote control yang lebih ringkas. Kunci yang berbentuk seperti kartu ini akan memungkinkan pengendara untuk dapat mengakses fitur-fitur unggulan seperti One Push Ignition System, Smart Entry System serta Walk-Away Auto Lock.

Honda All New Civic RSFoto: Muhammad Hafizh Gemilang

Tak lupa, pabrikan Jepang tersebut menyematkan fitur Honda SENSING pada All New Civic RS. Teknologi Honda SENSING pada All New Honda Civic RS meliputi: Collision Mitigation Brake System (CMBS), Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation System (RDM), Adaptive Cruise Control (ACC) with Low Speed Follow, Auto-High Beam, serta Lead Car Departure Notification System (LCDN).

Honda Civic RS juga telah dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan lainnya, seperti Honda LaneWatchTM yang memberikan pengemudi pandangan yang lebih luas dari area blind spot, 6 Airbags, struktur rangka G-CON+ACE with side impact beam, teknologi pengereman ABS, EBD+BA, Hill Start Assist, Vehicle Stability Assist, Electric Parking Brake, Auto Brake Hold, dan Emergency Stop Signal, Driver Attention Monitor dan Seatbelt Reminder untuk setiap baris tempat duduk.

Demikian spesifikasi dan harga Honda Civic RS per April 2025. Tertarik untuk membelinya?


(ilf/fds)

Read Entire Article
Global Sports | Otomotif Global | International | Global news | Kuliner