Jakarta -
Tidak hanya untuk diet, tetapi jenis teh ini juga mampu atasi masalah gigi. Dokter gigi mengungkap manfaat minum jenis teh ini setiap pagi.
Teh hijau merupakan salah satu jenis teh yang menawarkan berbagai khasiat kesehatan.
Selama ini teh hijau lebih terkenal dengan khasiat membakar lemak dan membantu menurunkan berat badan. Padahal, di sisi lain, teh hijau juga baik untuk mengatasi masalah gigi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meskipun fungsinya bukan untuk menggantikan sikat gigi atau menjadi pembersih gigi, tetapi secara tidak langsung konsumsi teh hijau secara teratur dapat memperkuat gusi dan mengurangi tartar (plak gigi yang mengeras).
Tartar terbentuk ketika lapisan plak dibiarkan begitu saja dalam waktu lama. Plak umumnya diakibatkan karena bakteri, air liur, dan partikel sisa makanan yang mengumpul.
Saat plak dibiarkan terlalu lama, plak bakal mengeras dan bersentuhan dengan mineral mulut. Alhasil terbentuk lapisan keras atau kekuningan di dasar gigi. Tartar pun tidak bisa dibersihkan hanya dengan sikat gigi. Perlu dibantu dokter dengan alat.
Namun, kabar baiknya, masalah tersebut bisa diatasi dengan cara lain yang lebih mudah dan sederhana. Menurut El Universal, mengonsumsi teh hijau bisa jadi jawaban. Teh hijau dapat membantu menjaga kebersihan mulut dan mencegah pembentukan tartar, lapor mirror.co.uk (12/11/2024).
Teh hijau juga disarankan oleh dokter gigi untuk diminum karena kandungan antioksidan dan senyawa lainnya. Foto: Getty Images/iStockphoto/y-studio
Para ahli sampai menyarankan untuk mengonsumsi teh hijau dua hingga tiga cangkir setiap hari, agar mendapat manfaat penuh. Teh hijau pun dapat mengatasinya karena memiliki sifat antibakteri dan antioksidan.
Antioksidan dalam teh hijau juga beragam, mulai dari vitamin C dan E, fenolik, katekin, dan flavonoid. Kandungan ini tidak hanya mencegah penumpukan plak, tetapi juga membuat bakteri di mulut lebih mudah dibersihkan. Teh hijau membantu mengurangi risiko pembentukan tartar dengan mencegah plak bakteri mengeras dengan cepat.
Namun, bagaimana cara kerja teh hijau untuk menunjang kesehatan gusi? Kandungan katekin dan flavonoid di dalamnya memiliki efek anti-radang yang bermanfaat bagi jaringan gusi. Membantu meminimalkan risiko pendarahan, dan mempercepat penyembuhan gusi setelah menyikat gigi.
Senyawa ini juga menawarkan perlindungan anti-virus, yang berkontribusi pada mulut, sehingga bebas infeksi dan gusi lebih sehat.
Minum teh hijau dapat membantu atasi masalah tartar di gigi. Foto: Getty Images/iStockphoto/kuppa_rock
Oleh karena itu, disarankan minum teh hijau setiap hari, dalam jumlah sedang. Teh ini dapat menjadi bahan tambahan yang bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan mulut.
Meskipun berkhasiat untuk kesehatan gigi, tetapi minuman ini bukan berarti teh hijau bisa menjadi pengganti kunjungan rutin ke dokter gigi atau pengganti sikat gigi.
Selain itu, menjaga kesehatan mulut setiap hari juga penting dilakukan untuk membuat gigi selalu bersih dan terhindar dari masalah gigi lainnya.
World Of Dentistry juga menyoroti manfaat lain teh hijau untuk kesehatan mulut, mulai dari mengendalikan dan mencegah kerusakan gigi, sampai mengurangi produksi metil merkaptan, penyebab halitosis atau bau mulut.
(aqr/adr)