Jakarta -
Ayam goreng jadi makanan klasik yang tak pernah kehilangan penggemarnya. Di Jakarta, ada beberapa tempat makan ayam goreng yang usianya puluhan tahun.
Pilihan menu makan siang di Jakarta sangat beragam, bisa disesuaikan mengikuti selera, kawasan hingga budget masing-masing. Salah satu menu andalan saat makan siang ada ayam goreng.
Menu yang satu ini meski sederhana tapi tak pernah bikin bosan. Beberapa tempat makan di area Jakarta terkenal dengan menu ayam gorengnya sejak puluhan tahun yang lalu, bahkan tempat-tempat ini dinobatkan sebagai ayam goreng tertua di Jakarta.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut rekomendasi lima tempat makan ayam goreng tertua di Jakarta:
1. Ayam Goreng Jatinegara
5 Tempat Makan Ayam Goreng Tertua di Jakarta, Ada yang Buka Sejak 1948! Foto: Site Culinary/Visual
Restoran Ayam Goreng Ibu Haji terkenal memiliki rasanya yang lezat. Kelezatannya konsisten sejak tahun 1948 hingga sekarang. Tak heran restoran ini selalu ramai pengunjung. Bisa dibilang tempat makan ini menyajikan menu ayam goreng tertua di Jakarta.
Ayam Goreng Ibu Haji, lokasinya ada di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur. Seporsi nasi dan ayam goreng di sini dibanderol seharga Rp 25.000. Menggunakan ayam kampung, jadi teksturnya empuk.
Makan ayam goreng di sini enaknya dipadukan dengan gulai udang seharga Rp 25.000. Seporsinya berisi 5 ekor udang dengan paduan kuah yang gurih dan hangat.
2. Ayam Goreng Buni
5 Tempat Makan Ayam Goreng Tertua di Jakarta, Ada yang Buka Sejak 1948! Foto: Site Culinary/Visual
Jika sedang berada di kawasan Mangga Besar wajib mampir ke tempat makan Ayam Goreng Buni, yang sudah berdiri sejak tahun 1958. Didirikan oleh Tan Pang Nio, dulunya ayam goreng ini dijual di warung tenda yang berkembang jadi tempat makan legendaris.
Ayam goreng yang ditawarkan memiliki cita rasa yang gurih, sedap, dan kaya rempah. Ayam gorengnya disajikan dengan bumbu ketumbar yang melimpah, sehingga harum.
Makan ayam goreng di sini enaknya dengan nasi uduk yang harum dan gurih. Menu pelengkap lainnya tersedia mulai dari semur jengkol hingga udang petai. Harganya dari Rp 28.000 saja.
3. Ayam Goreng Berkah Rachmat
5 Tempat Makan Ayam Goreng Tertua di Jakarta, Ada yang Buka Sejak 1948! Foto: Site Culinary/Visual
Di kawasan Wijaya, Kebayoran Baru, ada tempat makan ayam goreng legendaris. Nama tempatnya adalah Ayam Goreng Berkah Rachmat yang sudah berdiri sejak tahun 1960-an.
Dari lokasi sebelumnya di kawasan Melawai hingga pindah ke tempat baru, tempat makan ayam goreng ini tak pernah sepi pelanggan.
Lezatnya ayam goreng di sini tak akan puas jika hanya pesan satu potong. Kamu bisa pesan satu ekor, ukurannya tidak terlalu besar. Namun, teksturnya empuk dan rasanya gurih asin. Kisaran harganya dari Rp 30.000.
Simak Video "Terbentuknya Nama Rumah Makan Legendaris 'Ayam Goreng Bakar Borobudur'"
[Gambas:Video 20detik]