St. Regis Jakarta bisa menjadi pilihan hotel mewah di kawasan Jakarta Selatan yang dapat dikunjungi untuk berbuka puasa. Dua restoran mereka, Bel Etage dan J.J.A Restaurant memiliki 2 konsep yang berbeda. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Konsep buffet ditawarkan oleh Bel Etage, Menu yang ditawarkan tentunya ada puluhan dengan variasi hidangan Nusantara hingga Timur Tengah. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Pilihan takjil ala Nusantara yang dapat dipilih juga beragam. Salah satunya sajian es pisang ijo yang manis legit rasanya. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Untuk menu utamanya banyak yang dikreasikan dengan olahan daging. Di antaranya ada tengkleng kambing dan dendeng lambok hijau. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Menu sop iga di restoran Bel Etage banyak dijadikan andalan. Bisa menjadi pilihan yang nyaman juga, karena berkuah kaldu gurih. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Sop Iga ini memiliki tekstur daging super empuk. Sajiannya dapat dinikmati dengan sambal cabe rawit dan jeruk nipis untuk menambah kesegaran. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Untuk menu Timur Tengah, jangan lewatkan kebab. Disajikan dengan isian daging ayam panggang, lettuce, tomat, dan tambahan saus yogurt. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Kambing guling juga menjadi menu buka puasa primadona di restoran ini. Sajian ini dapat dinikmati dengan tambahan sambal kecap atau sambal kacang. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Kalau J.J.A Restaurant menawarkan set menu dengan lima pilihan hidangan ala Levant. Salah satunya ada olahan lamb steak yang lezat. Foto: detikFood/Yenny Mustika Sari
Ramadan kali ini, St. Regis Jakarta memiliki 3 jenis hantaran yang cantik. Bertajuk 'The Art of Gifting' dengan harga mulai dari Rp 980.000 Nett hingga Rp 2.280.000 Nett. Foto: dok. St. Regis Jakarta