Jakarta -
Tumis bayam dan telur yang bernutrisi mudah dibuat untuk sahur. Untuk buka puasa, kamu bisa bikin jelly kopi ala Jepang yang menyegarkan dan kerang bumbu cabe kemangi.
Selain makanan yang enak, saat sahur tak boleh melupakan makanan yang bergizi. Memadukan lauk pauk dengan satu hidangan sayuran saja sudah cukup membantu tubuh mendapatkan nutrisinya. Agar tak repot, tumis bayam dapat menjadi salah satu pilihan.
Buka puasa dengan jelly yang kenyal dan dingin terdengar begitu menyegarkan. Tak hanya jelly atau puding lokal, jelly ala Jepang juga bisa dibuat sebagai suguhan takjil. Seperti resep jelly kopi yang cocok mengembalikan energi setelah berpuasa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika takjilnya sudah istimewa, makan malamnya tak boleh kalah enak. Menumis kerang dengan bumbu yang pedas harum bisa dilakukan untuk memasak yang sederhana. Caranya yang mudah cocok ditiru pemula sekalipun sebagai sajian di rumah.
Resep Tumis Bayam dan Telur Foto: Getty Images
Tumis Bayam dan Telur yang Bernutrisi
Saat sahur tak boleh luput untuk menyajikan sayuran tinggi serat dan nutrisi sebelum membiarkan tubuh berpuasa seharian. Mengolah bayam yang simpel bisa jadi pilihan tepat. Agar rasanya tak membosankan, bayam juga enak dipadukan dengan telur ayam, lho!
30 Menit | Mudah | 4 |
Daerah Asal Masakan : Indonesia | ||
Kategori Masakan : Sayur |
Bahan Bahan
- 1 ikat sedang bayam hijau dan merah
- 2 sdm minyak sayur
- 1 sdt minya wijen
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 cm jahe, cincang halus
- 2 butir telur ayam, kocok
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kaldu jamur
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
Cara Memasak:
- Petiki daun dan batang bayam yang muda. Cuci bersih lalu tiriskan hingga agak kering.
- Panaskan minyak dan minyak wijen. Tumis bawang utih hingga kekuningan dan wangi. Sisihkan ke pinggir wajan.
- Masukkan telur kocok, aduk hingga bergumpal besar lalu aduk rata.
- Tambahkan daun bayam, bumbui dengan saus tiram, kaldu jamur, merica dan garam. Aduk rata.
- Tutup wajan dan masak hingga bayam layu.
- Angkat dan sajikan hangat.
Tips:
1. Jika ingin tekstur bayam lebih lembut pilih bayam organik atau hidroponik.
2. Tak perlu menambahkan air dalam tumisan karena daun bayam akan mengeluarkan air saat dipanaskan.
Segarnya Jelly Kopi ala Jepang
Pencinta kopi seringkali bingung menentukan waktu yang tepat untuk minum kopi saat bulan puasa. Selain menikmatinya sebagai seduhan, kopi juga enak disajikan menjadi jelly yang kenyal serta menyegarkan. Jika ingin menikmati rasanya yang manis legit, ada resep Jelly Kopi ala Jepang yang bisa dicoba.
60 Menit | Mudah | 6 |
Daerah Asal Masakan : Jepang | ||
Kategori Masakan : Kue |
Bahan Bahan
- 1 bungkus jelly tawar bubuk
- 4 sdm kopi bubuk instan
- 800 ml air
- 100 g gula pasir
- 1 liter susu fullcream putih
- 2 sdm kopi bubuk instan
- 100 ml madu/sirup gula
Cara Memasak:
- Taruh bubuk jelly dalam panci, tambahkan kopi bubuk instan dan gula pasir, aduk rata.
- Tuangi air, masak di atas api sedang hingga mendidih lalu angkat.
- Biarkan hingga hangat, angkat buih halus di permukaannya.
- Tuangkan ke loyang segi empat, biarkan hingga dingin lalu simpan dalam lemari es selama 1-2 jam hingga dingin betul.
- Keluarkan dari loyang, potong-potong dadu kecil atau serut kasar sesuai selera.
- Tuang susu dalam wadah, tambahkan kopi bubuk instan dan madu, aduk hingga rata.
- Taruh potongan jelly dalam gelas-gelas saji lalu tuangi sedikit larutan susu.
- Jika suka bisa ditambahkan es batu. Sajikan dingin.
Tips:
1. Kepekatan kopi untuk jelly bisa disesuaikan dengan selera. Jika suka rasa pekat kuat, tambahkan jumlah kopi bubuk instan.
2. Untuk kopi bubuk instan, gunakan yang pekat dan mudah larut serta bagus kualitasnya.
Resep Tumis Kerang Bumbu Cabe dan Kemangi Foto: Getty Images
Gurih Harum Kerang Bumbu Cabe Kemangi
Kerang hijau bisa diolah dengan berbagai bumbu yang lezat. Teksturnya yang kenyal dan meresep bumbu dengan baik tak hanya cocok disuguhkan dengan bumbu kuning atau rebusan saja. Menumis kerang dengan irisan cabe dan kemangi akan membuatnya gurih pedas dengan aroma harum yang bikin makan makin bersemangat.
30 Menit | Mudah | 6 |
Daerah Asal Masakan : Indonesia | ||
Kategori Masakan : Makanan Laut |
Bahan Bahan
- 200 g daging kerang hijau
- 3 sdm minyak sayur
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 3 butir bawang merah, cincang halus
- 1/2 cm jahe, cincang halus
- 2 buah cabe merah besar, iris serong kasar
- 2 buah cabe hijau besar, iris serong kasar
- 2 lembar daun salam
- 1 sdm kaldu jamur
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 100 ml air
- 2 tangkai kemangi, petiki daunnya
Cara Memasak:
- Cuci bersih daging kerang hijau lalu rebus hingga lunak dan tiriskan.
- Panaskan minyak di wajan, tumis bawang putih, bawang merah dan jahe hingga layu dan harum.
- Tambahkan cabe merah, cabe hijau dan daun salam, aduk hingga layu.
- Masukkan kerang hijau, bumbui dengan kaldu jamur, merica dan garam lalu aduk rata.
- Tuangi air dan masak hingga mendidih serta bumbu meresap.
- Tambahkan daun kemangi lalu aduk hingga layu dan angkat.
- Sajikan hangat.
Tips:
1. Kerang hijau bisa dibeli segar atau dalam bentuk kupasan atau daging kerang saja. Biasanya daging kerang belum lunak, karena itu rebus dulu sebelum ditumis.
2. Tambahkan irisan cabe rawit jika suka rasa lebih pedas menyengat.
Simak Video "Video: Menu Makan Gratis saat Ramadan Berbeda, Makanan Lebih Tahan Lama"
[Gambas:Video 20detik]
(dfl/adr)