Kemewahan MV3 Garuda Limousine Tunggangan Prabowo: Ada Smart TV-WiFi

3 weeks ago 15

Jakarta -

Prabowo Subianto mengandalkan mobil MV3 Garuda Limousine buatan PT Pindad. Bukan sekadar kendaraan tangguh, mobil ini juga dibuat mewah di bagian dalam.

MV3 Garuda Limousine dikembangkan khusus dari MV3 untuk kendaraan Presiden dan Wakil Presiden RI. Mobil ini berwarna putih dengan tampilan eksklusif dan maskulin yang memiliki proteksi tinggi serta memberikan kenyamanan dengan material berkualitas.

Di bagian interiornya, Presiden dan Wakil Presiden yang menggunakan mobil MV3 Garuda Limousine buatan PT Pindad akan disuguhkan kemewahan. Mobil ini memiliki interior premium dengan menggunakan material wood finish accents.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jeroan mobil MV3 Garuda Limousine (dok. Pindad)Maung Garuda buatan PT Pindad yang antarkan Presiden Prabowo ke Istana Negara Foto: Dok. PT Pindad

Kenyamanan ditunjang dengan penggunaan jok captain seat dengan pengaturan elektrik. Tempat duduknya disertai leg rest serta limo touch control panel.

Mobil ini dilengkapi dengan head unit berukuran 12 inci dan kamera 360 derajat. Untuk kenyamanan Presiden dan Wakil Presiden selama perjalanan darat, terdapat LED smart TV, cooled storage, dan portable WiFi di mobil ini.

Jeroan mobil MV3 Garuda Limousine (dok. Pindad)Maung Garuda buatan PT Pindad yang antarkan Presiden Prabowo ke Istana Negara Foto: Dok. PT Pindad

"Kendaraan MV3 Garuda Limousine memiliki desain yang memperlihatkan karakter yang kuat dengan identitas bangsa Indonesia yang kental, dilengkapi dengan fitur keamanan dan kenyamanan untuk penumpang di dalamnya. Seperti halnya kendaraan MV3 Maung, Presiden RI, Bapak Prabowo Subianto memiliki peran penting dalam mengungkapkan ide-ide inovatif, identitas bangsa, dan masukan terhadap kendaraan MV3 Garuda Limousine. Tim enjiniring kami beserta seluruh insan Pindad berupaya keras untuk mewujudkannya, alhamdulillah hari ini produk buatan dalam negeri untuk pertama kalinya digunakan langsung oleh Presiden RI," ujar Direktur Teknologi & Pengembangan PT Pindad Sigit P. Santosa dalam keterangan tertulisnya, Minggu (20/10/2024).

Garuda memiliki bobot 2,95 ton. Mobil ini punya dimensi panjang sekitar 5,05 m, lebar 2,06 m, tinggi 1,87 m. Mobil ini didesain dengan long wheelbase sehingga membuat interiornya nyaman dan lega.

Maung Garuda buatan PT Pindad yang antarkan Presiden Prabowo ke Istana NegaraMaung Garuda buatan PT Pindad yang antarkan Presiden Prabowo ke Istana Negara Foto: Dok. PT Pindad

Soal dapur pacunya, Pindad hanya merilis bahwa mobil ini memiliki tenaga mesin 202 PS atau 199 HP disertai transmisi AT dengan 8 percepatan. MV3 Garuda Limousine diklaim bisa berlari hingga 100 km/jam.

Untuk keamanan Presiden, MV3 Garuda Limousine dibuat antipeluru. Pindad menerapkan proteksi kendaraan sebagai prioritas utama dengan dibekali fitur keamanan seluruh area kendaraan meliputi body dengan material composite armor yang memiliki ketahanan terhadap munisi kaliber 7,62 x 51 mm NATO ball dan kaliber 5,56 x 45 mm M193, kaca antipeluru level B5/B6, serta dilengkapi ban berukuran R21 dengan tipe Run Flat Tyre (RFT) yang bisa tetap melaju meski mengalami kebocoran di perjalanan.


(rgr/lua)

Read Entire Article
Global Sports | Otomotif Global | International | Global news | Kuliner