Galeri Foto
aqr - detikFood
Minggu, 02 Mar 2025 08:30 WIB
Jakarta - Di Dragon Point PIK 2 ada gerai lamian khas kota Lanzhou yang sedap dan halal. Lamian dibuat dengan teknik tradisional, disiram kaldu sapi, dan irisan daging.
Proses pembuatannya pun masih secara tradisional. Adonan mie ditarik, dibentang, dan dibentuk sampai menjadi mie yang tipis. Foto: Detikcom / Atiqa Rana
Salah satu menu andalanannya, Lamian Daging Sapi. Seporsinya Rp 45.000. Mienya kenyal, lembut, mulur, disajikan dengan kuah kaldu sapi yang gurih ringan. Foto: Detikcom / Atiqa Rana
Berkat dimasak dalam wok, menciptakan aroma wok hei yang khas. Rasa bumbunya juga medok, ada perpaduan rasa manis dan pedasnya. Foto: Detikcom / Atiqa Rana
Kulitnya kenyal, lembut, tipis, diisi daging cincang yang sudah berbumbu gurih. Lebih enak dinikmati dengan chili oilnya yang tidak begitu pedas dan berminyak. Foto: Detikcom / Atiqa Rana