Ini 5 Tips Anti Gagal Bikin Kurma Cake dari Rozma Suhardi

5 hours ago 3

Jakarta -

Spesial di hari Lebaran, kurma cake bisa jadipaduan kue yang enak dan lebit. Rozma Suhardi, pemilik Amy and Cake bagikan tips bikin kurma cake anti gagal di rumah.

Rozma Suhardi dikenal sebagai ahli kue sekaligus pemilik kafe cake Instagramable bernama Amy and Cake. Punya hobi baking sejak dulu, ibu dari tiga anak ini kerap membagikan tips dan trik cara membuat kue yang mudah dan praktis di rumah.

Spesial di Ramadan kali ini, Rozma Suhardi membagikan resep dan tips cara membuat kurma cake untuk pembaca detikFood.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kurma cake ini sangat cocok untuk disajikan di hari Lebaran. Karena cara membuatnya cukup mudah dan rasa kuenya enak," jelas Rozma.

Agar tidak gagal saat membuat kurma cake ini, Rozma Suhardi bagikan lima tips yang perlu diperhatikan saat membuat kurma cake. Berikut lima tipsnya:

1. Semua Bahan Kering Wajib Disaring

Ini 5 Tips Anti Gagal Bikin Kurma Cake dari Rozma SuhardiIni 5 Tips Anti Gagal Bikin Kurma Cake dari Rozma Suhardi Foto: detikFood

Dalam resep ini ada beberapa bahan kering seperti tepung serbaguna, baking soda, baking powder, garam, pala, jahe hingga bubuk cinnamon. Semua bahan ini diaduk menjadi satu secara perlahan sampai tercampur dengan sempurna.

"Setelah semua bahan kering diaduk sampai rata baru semuanya disaring. Mengapa bahan kering harus disaring? Tujuannya agar tekstur kuenya lebih moist atau lebih empuk," ungkap Rozma.

Selain itu penambahan bubuk kayu manis pada kurma cake bisa sesuai selera. Karenakayu manis sendiri digunakan untuk membuat aroma kue ketika dipanggang menjadi lebih harum.

2. Wajib Pakai Tepung Serba Guna

5 Cara Menyimpan Tepung Terigu Agar Awet dan Tak BerkutuTepung terigu. Foto: Getty Images/miniseries

Penggunaan jenis tepung merupakan kunci utama dari kesuksesan sebuah kue. Menurut Rozma, masih banyak orang yang belum paham jenis penggunaan tepung terigu saat membuat kue. Karena setiap jenis kue yang dibuat itu jenis tepungnya berbeda.

Di resep kurma cake ini contohnya, wajib menggunakankan tepung serbaguna karena kandungannya protein sedang.

"Untuk buat kue ini tidak boleh pakai tepung protein tinggi karena akan membuat kue menjadi keras. Selain itu tepung serbaguna wajib disaring agar kuenya lembut. Kalau di Jepang, rata-rata orang buat kue, tepungnya itu disaring sampai tiga kali, makanya kebanyakan kue Jepang itu lembut sekali," tutur Rozma.

3. Tips Mengolah Kurma

Ini 5 Tips Anti Gagal Bikin Kurma Cake dari Rozma SuhardiIni 5 Tips Anti Gagal Bikin Kurma Cake dari Rozma Suhardi Foto: detikFood

Kurma menjadi salah satu bahan utama di kue ini, tidak ada kriteria khusus jenis kurma apa yang bisa digunakan. Semuanya jenis kurma bisa dipakai disesuaikan dengan budget dan selera. Namun ada tips agar kurma lebih lembut.

"Kita panaskan air kemudian di sini ada kurma tanpa biji yang sudah kita cincang dan cacah kasar. Kemudian masukan air panas ke dalam kurma sampai terendam. Ini tujuannya agar tekstur kurma bisa jauh lebih lembut," ungkap Rozma.

Setelah itu masukan susu dan soda kue. Nah, penggunaan soda kue ini untuk membuat kurmanya akan tetap empuk dan tak gampang hancur.

"Kalau teksturnya mau lebih halus, kurma bisa dipotong lebih kecil. Begitu juga sebaliknya, kalau suka tekstur kurma, potongan kurmanya bisa diperbesar tergantung selera," pungkas Rozma.

Cek Tips Selanjutnya di Halaman Berikutnya!

Read Entire Article
Global Sports | Otomotif Global | International | Global news | Kuliner