Raul Gonzalez. Sejak 2019, mantan "pangeran Bernabeu" ini menggeluti karier melatih di Real Madrid Castilla. Akankah Raul dapat promosi menukangi tim utama El Real di musim panas? Foto: Getty Images/Angel Martinez
Andoni Iraola. Pelatih 42 tahun asal Spanyol ini sedang naik daun berkat kiprahnya di Rayo Vallecano dan Bournemouth. Iraola kini juga masuk bursa calon pelatih baru Real Madrid. Foto: REUTERS/Dylan Martinez
Zinedine Zidane. Karier melatih Zidane di tim utama sejauh ini hanya menangani Real Madrid pada dua periode berbeda. Tapi hasil polesannya membuat Zizou kembali santer dikaitkan kembali menempati posisi tersebut. Foto: Getty Images/Aldara Zarraoa
Jūrgen Klopp. Eks pelatih Dortmund dan Liverpool ini sedang menekuni posisi manajemen di Red Bull, tapi diyakini bakal serius mempertimbangkan jika ada tawaran konkret dari Real Madrid. Foto: Liverpool FC via Getty Images/John Powell
Xabi Alonso. Namanya menjadi yang paling favorit menjadi pelatih baru Madrid. Bukan cuma karena punya ikatan kuat dengan El Real, taktik Alonso juga disebut bakal memberi penyegaran di klub tersebut. Foto: REUTERS/Annegret Hilse