Pada awal musim ini pundit BBC Steve Sidwell, yang di Premier League antara pernah main untuk Chelsea dan Fulham, memprediksi Man United akan finis di posisi kedua di bawah Man City dan Liverpool tidak masuk 4 besar. Foto: Getty Images/James Gill - Danehouse
Tim Sherwood, mantan pemain Premier League yang juga pernah melatih Tottenham Hotspur dan Aston Villa, memprediksi Man United finis ketiga. Dalam prediksinya yang dikutip situs resmi Premier League itu, Liverpool absen 4 besar. Foto: Visionhaus/Getty Images/Visionhaus
Mantan kapten MU Roy Keane sempat mengatakan, "Ya, aku pikir begitu (Liverpool tak masuk empat besar) kecuali mereka belanja dua pemain lagi." Ia meyakini Man United dan Aston Villa akan masuk empat besar musim ini. Foto: Getty Images/Michael Regan
Satu lagi mantan pemain MU, yakni Gary Neville. Ia memprediksi Arsenal dan Man City akan bersaing memperebutkan gelar juara dengan MU masuk empat besar. Kalau Liverpool? "Aku tidak yakin," katanya di awal musim ini. Foto: Getty Images/James Gill - Danehouse
Sampai dengan pekan ke-32 Premier League, Liverpool memuncaki klasemen dengan keunggulan 13 poin dari Arsenal untuk menjadi kandidat kuat juara. Foto: REUTERS/David Klein
Di sisi lain, MU malah terpuruk di posisi ke-14 klasemen. Secara matematis, MU juga masih bisa kena degradasi dan butuh minimal 2 poin lagi untuk aman. Foto: Manchester United via Getty Imag/Ash Donelon