Jesus Vallejo (bek tengah). Sekembalinya dari masa peminjaman di Granada, Vallejo tetap saja jarang dilirik dan dapat menit bermain bahkan ketika Madrid mengalami krisis di lini belakang. Foto: Angel Martinez/Getty Images
Dani Ceballos (gelandang). Satu lagi pemain Madrid yang balik dari masa peminjaman tapi masih saja sukar dapat tempat dan minim menit bermain. Ceballos diprediksi pindah jika bangku cadangan tak lagi bikin dirinya betah. Foto: (Getty Images/Gonzalo Arroyo Moreno)
Brahim Diaz (winger). Bahkan ketika Kylian Mbappe belum datang meramaikan lini depan Madrid, Diaz sudah kesulitan menyemen posisi. Tidak kekurangan peminat, Diaz tampaknya akan memilih pindah. Foto: NurPhoto via Getty Images/NurPhoto
Arda Guler (gelandang serang). Digadang penuh talenta, Guler belum tampil reguler di Madrid. Tapi pelatih Carlo Ancelotti tampak enggan melepasnya secara permanen dan potensi peminjaman mungkin lebih realistis. Foto: Jose Breton/Pics Action/NurPhoto via Getty Images
Endrick (striker). Seperti Arda Guler, Endrick adalah pemain masa depan yang masih minim kesempatan. Dan seperti halnya Guler, Endrick boleh jadi dipersilakan angkat kaki Januari nanti walaupun cuma sekadar dipinjamkan. Foto: Getty Images/Quality Sport Images