Klasemen Liga 1 2024/2025, Hari Ini Mulai Masuk Pekan ke-11

2 days ago 8

Jakarta -

Simak klasemen Liga 1 2024/2025, yang pada hari Kamis (21/11/2024) ini mulai memasuki pekan ke-11. Persaingan papan atas lagi sengit-sengitnya!

Liga 1 akan mulai bergulir lagi setelah sempat jeda karena adanya laga-laga internasional, termasuk yang mengetengahkan pertandingan Timnas Indonesia. Sebelum ini, masing-masing tim Liga 1 2024/2025 sudah memainkan 10 pertandingan.

Dari 10 pekan Liga 1, ada Borneo FC dan Persebaya Surabaya yang bersaing ketat di posisi pertama dan kedua klasemen Liga 1. Borneo FC unggul selisih gol dari Persebaya dan berhak menempati posisi lebih baik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu, persaingan ketat juga hadir di posisi ketiga dan keempat. Ada Bali United dan Persib Bandung, yang secara berurutan menempati posisi ketiga dan keempat klasemen Liga 1, dengan raihan yang sama yakni 20 poin.

Selama tiga hari, mulai dari Kamis (21/11) ini, Liga 1 2024/2025 bergulir lagi. Rangkaian pertandingan juga menghadirkan sejumlah partai sengit.

Jadwal Liga 1

Kamis, 21 November 2024

  • 15:30 WIB Madura United vs Arema FC
  • 15:30 WIB Malut United vs Persis Solo
  • 19:00 WIB Semen Padang vs PSM Makassar

Jumat, 22 November 2024

  • 15:30 WIB Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta
  • 15:30 WIB PSS Sleman vs PSBS Biak
  • 19:00 WIB Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda

Sabtu, 23 November 2024

  • 15:30 WIB Barito Putera vs Persita Tangerang
  • 15:30 WIB Persik Kediri vs PSIS Semarang
  • 19:00 WIB Dewa United vs Bali United

Klasemen Liga 1

PosKlubMMSKGK+/-POIN
1Borneo Samarinda106311661021
2Persebaya Surabaya1063195421
3Persib Bandung105501881020
4Bali United FC10622168820
5Persija Jakarta10532159618
6PSM Makassar10451136717
7Arema104331211115
8Persita1043365115
9Persik104331111015
10PSBS Biak Numfor105051315-215
11Dewa United FC102531814411
12Malut United10253711-411
13Barito Putera102351018-89
14PSS Sleman1032510918
15Persis Solo10217916-77
16PSIS10217512-77
17Madura United101361020-106
18Semen Padang10127822-145

(krs/aff)

Read Entire Article
Global Sports | Otomotif Global | International | Global news | Kuliner